Mekari bekerjasama dengan Xendit untuk seimbangkan pembukuan secara akurat, dengan proses 5x lebih cepat

Produk yang digunakan

Payments, Payouts, Platform Payments

Mekari bekerjasama dengan Xendit untuk seimbangkan pembukuan secara akurat, dengan proses 5x lebih cepat

4 min read

140%

Peningkatan transaksi selama 2021-2022

60%

Tenaga kerja untuk proses rekonsiliasi

5x

Lebih cepat dalam proses rekonsiliasi

Siap untuk memulai?

Mekari adalah solusi pembayaran digital yang mengotomatisasi proses pembayaran untuk bisnis B2C maupun B2B, agar bisnis dapat mengelola keuangan mereka dengan lebih efisien dan bisa mendorong pertumbuhan dan skalabilitas.

Mekari menawarkan pengalaman transaksi yang lancar dengan menggabungkan fungsi faktur (invoicing), pembayaran, dan akuntansi ke dalam satu platform terpadu. Dengan menggunakan Mekari, merchant bisa:

  • Mengirim dan menerima pembayaran dengan mudah melalui berbagai metode pembayaran hanya dalam satu platform.
  • Menghemat waktu dalam proses pembukuan dan memangkas proses administrasi manual karena semua transaksi yang tercatat secara otomatis di Mekari Jurnal.

Saat ini, ribuan merchant telah mengembangkan bisnis mereka dengan sistem otomatis Mekari yang mulus. Namun, basis pengguna yang besar ini menyebabkan beberapa tantangan yang harus diatasi oleh Mekari agar bisa terus memberikan semua manfaat tanpa hambatan.

Challenges

Kesulitan menemukan mitra yang andal dan hemat biaya untuk menyediakan metode pembayaran yang beragam

Untuk memungkinkan para merchant-nya dalam mengirim dan menerima pembayaran, Mekari membutuhkan cara yang efisien untuk menyediakan solusi money-in dan money-out bagi mereka.

Tak hanya itu, penting juga bagi Mekari untuk menyediakan metode pembayaran yang variatif agar merchant bisa menawarkan metode pembayaran yang disukai oleh pelanggan mereka dan meraih lebih banyak pasar.

Namun, untuk melakukan ini, Mekari harus mengintegrasikan secara terpisah dengan puluhan bank dan penyedia pembayaran–sebuah proses yang sangat memakan waktu dan biaya.

Sebelumnya, Mekari sempat bekerjasama dengan payment gateway lain untuk menyelesaikan tantangan ini. Tetapi kerjasama tersebut berhenti karena biaya yang tinggi, serta customer support dan rekonsiliasi data yang kurang sempurna.

Kesulitan dalam menyeimbangkan pembukuan yang mencakupi ribuan merchants

Dengan ribuan merchant, jumlah transaksi yang harus direkonsiliasi setiap bulannya bisa mencapai jutaan. Hal ini menimbulkan beberapa tantangan:

  • Untuk merekonsiliasi transaksi-transaksi ini secara manual, tim Mekari yang beranggotakan 5 orang membutuhkan waktu 10 hari setiap bulannya. Tugas ini banyak memakan waktu karena tim harus mencocokkan setiap data transaksi yang ada di dasbor internal Mekari dengan data di dasbor payment gateway.
  • Karena data transaksi ribuan merchant ini tidak dapat dipisahkan, neraca saldo (balance sheet) pun sering tidak seimbang meskipun tim telah berusaha keras.
  • Mekari tidak dapat secara akurat mengetahui saldo setiap merchant pada setiap waktu

Mekari menyadari bahwa upaya manual bukanlah cara yang tepat. Maka, mereka mulai mencari solusi yang lebih efisien.

Solusi

Payment gateway yang lancar dan hemat biaya dengan customer support yang andal

Bermitra dengan Xendit, Mekari dapat menyediakan kemudahan layanan pembayaran digital (seperti Virtual Account, E-wallet, dan Kartu Kredit) dari bank-bank dan penyedia layanan terkemuka di Indonesia dengan biaya yang lebih hemat dan tanpa proses yang rumit.

Lebih dari itu, Mekari juga sangat puas dengan tim customer support Xendit yang selalu fleksibel dan memiliki pengetahuan yang mendalam. Tim Xendit selalu responsif 24/7 dan menyelesaikan masalah dengan cepat, tanpa formalitas yang berlebihan–terkadang cukup melalui pesan WhatsApp saja!

Sumber kebenaran tunggal (single source of truth) untuk semua transaksi, dengan ledger yang terpisah

Mekari memutuskan untuk mengimplementasikan fitur Platform Payments Xendit untuk mengatasi tantangan neraca keuangannya. Dengan fitur Platform Payments, Mekari sekarang dapat:

  • Membuat sub-akun  untuk setiap merchant Mekari
  • Memiliki semua transaksi yang dicatat secara otomatis dalam buku besar yang terpisah yang menunjukkan saldo akhir dan saldo awal untuk setiap merchant
  • Menghasilkan laporan yang jelas untuk setiap merchant, dengan rincian yang jelas mengenai data pembayaran dan pencairan–dan bahkan biaya admin. Tim Mekari tidak perlu lagi melakukan kalkulasi saldo, karena saldo sudah dihitung secara otomatis menggunakan sistem buku besar Platform Payments Xendit. Sekarang, mereka hanya perlu mengunduh laporan dari dashboard Xendit.
  • Menggunakan tab saldo dan transaksi pada Platform Payments Xendit sebagai sumber kebenaran tunggal untuk semua transaksi

Dengan solusi ini, tim Mekari tidak perlu menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk melakukan rekonsiliasi. Tak hanya itu, neraca saldonya juga seimbang, dan tim Mekari dapat secara akurat mengetahui jumlah saldo yang dapat ditarik oleh setiap merchant.

Hasil

140% peningkatan nilai transaksi yang diproses Mekari

Dengan menyediakan metode pembayaran yang andal dan beragam melalui Xendit, Mekari membantu para merchant memproses pembayaran dengan lebih mudah. Hal ini menyebabkan meningkatnya jumlah merchant dan nilai transaksi yang diproses melalui Mekari sebesar 140% pertumbuhan nilai transaksi dari tahun 2021 ke 2022.

Penurunan 60% dalam tenaga kerja yang dibutuhkan untuk rekonsiliasi

Karena sebagian besar dari proses rekonsiliasi sudah terotomasi dengan fitur Platform Payments Xendit, tim yang dibutuhkan untuk melakukan rekonsiliasi bulanan telah berkurang dari 5 orang menjadi 2 orang.

Waktu rekonsiliasi 5x lebih cepat

Jika sebelumnya tim membutuhkan waktu 10 hari untuk menyelesaikan proses rekonsiliasi, kini, dengan beban kerja yang jauh berkurang, tim Mekari hanya membutuhkan waktu 2-3 hari.

Neraca keuangan yang akurat

Karena Mekari sekarang memiliki satu sumber yang terpusat untuk saldo yang dimiliki setiap merchant, maka tim Mekari dapat secara mudah memperoleh dana yang akurat untuk setiap merchant, kapan pun data diperlukan. 

 

Sebelum menggunakan Xendit

Setelah menggunakan Xendit

Menerima pembayaran

  • Biaya lebih tinggi
  • Kemampuan rekonsiliasi data yang tidak mencukupi
  • Biaya lebih hemat
  • Rekonsiliasi data otomatis

Rekonsiliasi

  • Merekonsiliasi jutaan transaksi secara manual setiap bulan, dengan mencocokkan data dari dasbor internal Mekari dengan dasbor payment gateway
  • Tim yang terdiri dari 5 orang
  • 10 hari
  • Terkadang neraca saldo tidak seimbang
  • Semua transaksi secara otomatis dicatat dalam buku besar terpisah, sehingga tidak ada lagi pengecekan dan perhitungan manual
  • Tim yang terdiri dari 2 orang
  • 2-3 hari
  • Neraca saldo selalu seimbang

Customer support

  • Menunggu lama saat membutuhkan bantuan karena respon yang lambat dan SOP yang berlebihan
  • Berpengetahuan luas, responsif, fleksibel–bahkan dengan pesan WhatsApp sederhana saja

 

Baca customer success story lainnya

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.

You’re currently on our [current] site. Would you like to visit our [suggest] site instead?