VCGamers mencapai keberhasilan pembayaran lebih dari 95%, bahkan di malam hari, melalui Integrasi API Xendit

Produk yang digunakan

Payments

VCGamers mencapai keberhasilan pembayaran lebih dari 95%, bahkan di malam hari, melalui Integrasi API Xendit

3 min read

19%

Peningkatan tingkat keberhasilan pembayaran malam hari dari 80% pada tahun 2022 hingga lebih dari 95% pada tahun 2023

53%

Volume transaksi melalui e-wallet dan QRIS selama periode Q1 - Q3 2023

Siap untuk memulai?

Bermula dari keinginan untuk memiliki tempat tepercaya untuk interaksi dan transaksi dalam dunia gaming, VCGamers, yang merupakan platform asli Indonesia, berfungsi memfasilitasi komunitas-komunitas game di seluruh Indonesia. 

Saat ini, VCGamers telah meluncurkan marketplace digital terbaru yang menawarkan berbagai produk dengan pelayanan terbaik, mewadahi ribuan gamers, penjual, dan pembeli dari seluruh Indonesia.

VCGamers berkomitmen mendukung semua kebutuhan gamer dengan cara yang mudah dan tepercaya. Oleh karena itu, VCGamers mendukung secara maksimal kepuasan untuk berjualan secara online dan pengalaman bermain game yang semakin menyenangkan. Untuk memungkinkan hal ini, VCGamers berfokus pada keamanan dan kemudahan bertransaksi di platform mereka.

Tantangan

Kegagalan pembayaran mengakibatkan pengalaman pelanggan yang buruk selama jam sibuk

Tingkat transaksi tertinggi untuk industri gaming biasanya dimulai dari sekitar jam 9 malam hingga jam 2 pagi. Selama jam-jam sibuk ini, VCGamers mengalami lonjakan traffic sebanyak 3x – 4x lipat.

Karena jam-jam sibuk ini tidak sesuai dengan jam kerja kantor, VCGamers sering menghadapi masalah kegagalan pembayaran, yang sempat menimbulkan keluhan dari pelanggan.

Hal ini terjadi saat pembeli melakukan pembayaran, tetapi pembelian akan tetap dalam status “pending“. VCGamers juga kesulitan untuk melacak status transaksi secara real-time

Hal ini menyebabkan pengalaman pembayaran yang kurang baik. Dalam industri yang kompetitif seperti gaming, penting bagi VCGamers untuk tetap menjaga kepercayaan pelanggan dan pengalaman pembayaran yang baik. 

Perlu biaya transaksi yang lebih rendah untuk menarik dan mempertahankan pelanggan

Dalam industri red ocean seperti gaming, di mana ada persaingan yang sangat ketat, anggaran operasional sangat terbatas, maka biaya transaksi harus ditanggung oleh pelanggan.

Agar tetap kompetitif, VCGamers perlu menyediakan metode pembayaran dengan biaya transaksi yang cukup rendah, sehingga pelanggan tidak merasa terbebani oleh biaya transaksi.

Solusi

API Xendit dengan uptime 99,99% untuk menjaga transaksi selama 24 jam

Dengan keandalan API Xendit yang tinggi, kini VCGamers dapat memastikan bahwa transaksi berlangsung lancar kapan pun, sepanjang hari. VCGamers dapat menjaga potensi pertumbuhan dari lonjakan traffic yang terjadi pada jam-jam sibuk, sekaligus memberikan pengalaman pelanggan yang baik dan mengurangi intervensi manual.

Menawarkan QRIS dan e-wallet DANA sebagai metode pembayaran utama

Selain virtual account, untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang ingin menggunakan metode pembayaran dengan biaya rendah, VCGamers berintegrasi dengan Xendit untuk menyediakan pembayaran melalui QR dan e-wallet sebagai metode pembayaran. Dua metode pembayaran ini terbukti populer karena biaya transaksi yang rendah. QRIS dan DANA merupakan channel yang paling populer.

Hasil

Payment success rate mencapai lebih dari 95%, meski di tengah malam

Setelah berintegrasi dengan API Xendit, tingkat keberhasilan pembayaran VCGamers selama jam-jam sibuk (jam 9 malam – jam 2 pagi) berhasil mencapai lebih dari 95% dari sebelumnya 80%. Kepuasan pelanggan meningkat dan pelanggan tidak lagi mengajukan komplain tentang kapabilitas transaksi pada tengah malam.

53% peningkatan volume transaksi e-wallet dan QRIS

Volume transaksi e-wallet VCGamers telah meningkat sebesar 53% selama periode Q1 – Q3 2023 dengan channel pembayaran QRIS dan DANA. Peningkatan ini menunjukkan bahwa metode pembayaran yang ditambahkan memang lebih disukai oleh pelanggan, dan kemungkinan besar akan membantu VCGamers untuk mempertahankan pelanggan mereka.

 

Sebelum menggunakan Xendit

Setelah menggunakan Xendit

Kegagalan pembayaran

  • Tingkat keberhasilan pembayaran yang relatif rendah (80%)
  • Sering terjadinya kegagalan pembayaran
  • Tingkat keberhasilan pembayaran mencapai lebih dari 95%
  • Pembayaran berhasil dijalankan kapan pun karena uptime API 99,99% 

Metode pembayaran

  • Pelanggan memiliki lebih sedikit pilihan, terutama untuk metode pembayaran dengan biaya transaksi yang rendah
  • Pelanggan dapat membayar dengan QRIS dan e-wallet DANA yang mengenakan biaya rendah 

Baca customer success story lainnya

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.

You’re currently on our [current] site. Would you like to visit our [suggest] site instead?